Komite Sekolah SMP Negeri 1 Bumiayu Usulkan Mutasi Guru Demi Ketenangan Sekolah


BREBES Bumiayu,-  brdnusantara.news.blog – 14 Nov 2025 – Komite Sekolah SMP Negeri 1 Bumiayu angkat bicara terkait isu mutasi yang tengah ramai diperbincangkan. Dalam pernyataan resmi, komite sekolah menegaskan bahwa usulan mutasi terhadap empat orang guru telah disepakati bersama demi menjaga ketenangan dan kondusivitas lingkungan belajar di sekolah.

Imam Santoso, salah seorang anggota komite sekolah, menyampaikan bahwa selama tujuh tahun kepemimpinan Ina Purnamasari sebagai Kepala Sekolah, SMP Negeri 1 Bumiayu berjalan tanpa masalah berarti. Namun, situasi berubah ketika Ina Purnamasari kembali menjabat sebagai Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Sekolah.

“Dimungkinkan ada guru-guru atau pejabat sebelumnya yang merasa tidak senang dengan penunjukan kembali Ibu Ina Purnamasari sebagai kepala sekolah,” ujar Imam Santoso.

Menanggapi isu pungutan iuran AC yang sempat mencuat, Imam Santoso dengan tegas membantah adanya praktik tersebut. Ia menjelaskan bahwa komite sekolah justru telah mencoret usulan iuran AC dan menggantinya dengan usulan pembangunan mushola.

“Kami lebih mengutamakan adanya mushola sebagai sarana bagi siswa untuk melaksanakan praktik salat, yang merupakan implementasi dari pelajaran agama Islam,” jelasnya. Selain itu, komite sekolah juga mengusulkan pengadaan tong sampah untuk menjaga kebersihan lingkungan sekolah.

Terkait usulan mutasi empat orang guru, Imam Santoso membenarkan bahwa pihaknya telah mengirimkan surat usulan tersebut kepada Bupati dan Sekretaris Daerah Kabupaten Brebes. Namun, ia menekankan bahwa keputusan akhir mengenai mutasi tersebut sepenuhnya berada di tangan Bupati dan pemerintah daerah.

“Kami hanya ingin agar suasana di sekolah tetap kondusif dan tidak terjadi kegaduhan. Keputusan mutasi ada di tangan pemerintah daerah,” pungkasnya. (tgh)


Discover more from Selamat Datang brdnusantara.news.blog

Subscribe to get the latest posts sent to your email.